Poco Indonesia buka suara soal laporan beberapa pengguna yang memiliki masalah dengan smartphone merek tersebut. Termasuk yang menyebut HP Poco miliknya meledak saat sedang mengisi daya.
Associate Director Marketing POCO Indonesia, Andi Rengreng menjelaskan Poco Indonesia telah menghubungi pelanggan yang bersangkutan. Yakni dalam rangka memberikan solusi pada para pelanggan.
“POCO Indonesia selalu mengutamakan kepuasan pelanggan. Untuk masalah ini, kami telah menghubungi pelanggan yang bersangkutan untuk memberikan solusi dan pengalaman terbaik,” kata Andi dalam keterangan resmi yang diterima CNBC Indonesia, Kamis (1/8/2024).
Pihak Poco juga mengimbau mengisi daya perangkat dengan aman dan menjaga kondisi smartphone. Pengguna juga diminta untuk mengunjungi pusat layanan jika ada keluhan terkait perangkat.
“Untuk menghindari risiko, kami mengimbau pengguna untuk mengisi daya perangkat mereka dengan aman dan menjaga kondisi smartphone mereka,” jelas dia.
“Jika ada keluhan terkait smartphone, pengguna dapat langsung mengunjungi pusat layanan Xiaomi Indonesia yang tersedia di lebih dari 300 lokasi di seluruh Indonesia,” kata Andi menambahkan.
Di lini masa media sosial sempat muncul cerita terkait ponsel Poco yang meledak saat sedang diisi daya. Terkait informasi tersebut, unggahan telah dihapus saat berita ini ditulis.
Namun banyak pengguna lain yang akhirnya juga mengungkapkan ponsel Poco milik mereka bermasalah. Meski tidak sampai meledak seperti cerita awal.
Salah satu pengguna media sosial mengaku ponsel milik keluarganya bermasalah pada mother